Kalau mengingat trik ini, mirip sekali dengan pengaturan yang ada di desktop Windows XP, dimana saat itu secara default icon - icon yang biasa berada di desktop Windows 98, seperti my computer, recycle bin, my document, dan network secara default dihilangkan. Saya tidak tahu siapa sebenarnya yang memiliki ide ini duluan, membersihkan icon dari desktop, mungkin agar desktop terlihat lebih indah dan rapi, tapi jadi miskin aksesibilitas :D. Bagi yang lebih suka dengan tampilan icon pada desktop ada cara mengembalikan mereka, di Ubuntu sendiri ada icon yang muncul secara otomatis di desktop ketika kita menancapkan media eksternal seperti flashdisk, cdrom, dll yang di-
mount secara otomatis, ide ini cukup baik bagi saya
, memudahkan akses ke media bersangkutan, meskipun sebenarnya sudah ada dialog autorun untuk membuka media tersebut. Nah semua itu kembali pada selera masing - masing, apakah menginginkan icon - icon tersebut ada di desktop atau tidak, untuk mengonfigurasinya bukalah gconf editor, saya biasa mengaksesnya melalui Alt + F2, kemudian ketikkan gconf-editor seperti pada gambar dibawah
Selanjutnya pilih bagian apps -> nautilus -> desktop
Nah disanalah terdapat icon yang bisa ditampilkan / disembunyikan, tinggal centang saja, ada icon computer, home, network, trash, serta volume atau media. Dengan begini mengakses direktori bisa disesuaikan dengan selera anda :). Selamat mencoba.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar